Vektor dan Bitmap

    
Contoh. perbedaan gambar vektor dan bitmap

Gambar Vektor

    Gambar Vektor adalah gambar yang tersusun dari sekumpulan garis, kurva dan bidang tertentu dengan menggunakan serangkaian instruksi yang masing-masing didefinisikan secara matematis. Gambar Vektor tidak dipengaruhi oleh resolusi gambar atau titik pixel  (dpi), sehingga jika gambar diperkecil atau diperbesar kulaitas gambar relatif tetap baik dan tidak berubah. dengan kata lain, pembesaran atau pengecilan gambar vektor dalam ukuran tak terbatas tidak menyebab kan gambar menjadi kabur atau out of focus. Kondisi gambar akan tetap tajam, baik di monitor maupun setelah dicetak.
Contoh gambar vektor

Keunggalan gambar vektor

  • Bersifat scalaeble, artinya kita dapat memperbesar atau memperkecil gambar tanpa mengubah kualitasnya.
  • Memiliki ukuran file yang kecil
  • Mempunyai warna-warna yang solid

 Kekurangan gambar vektor

  • Kurang dapat menampilkan gambar detail.
  • gambar terlihat kaku karena sulitnya menerapkan gradasi secara realistis.
  • Sulit menghapus sebagian dari objek. 


Gambar Bitmap

    Gambar Bitmap atau gambar raster adalah gambar yang terbentuk dari sejumlah titik pixel, dengan setiap pixel-nya mempunyai warna tertentu. Istilah pixel sendiri merujuk pada gambar bilevel (1bit), yaitu gambar yang dibentuk oleh sekumpulan titik yang disebut dengan pixel (picture element) dalam satu grid. Titik-titik persegi berkumpul seperti mozaik bergabung dan memanipulasi mata sehingga dalam jarak tertentu akan terlihat seperti gambar utuh dengan bentuk dan warnanya. 
Contoh. gambar bitmap



    Gambar bitmap merupakan resolution dependent. Artinya kualitas gambar bitmap sangat bergantung pada banyaknya titik atau pixel yang membentuk gambar atau yang disebut sebagai resolusi. Semakin tinggi resolusi, gambar yang akan dihasilkan akan semakin tinggi, baik detail atau kekayaan warnanya.

Keunggalan gambar bitmap

  • Mampu menampilkan gambar secara detail dan kompleks.
  • Dapat menampilkan gradasi secara realistis.
  • Dapat menampilkan gambar secara natural.

 Kekurangan gambar bitmap

  • Ukuran file besar.
  • Semakin diperbesar gambar akan terlihat kabur
  • Gambar akan pecah jika dicetak pada resolusi rendah.



Komentar

Postingan Populer